5.190 Warga Bojongsari Depok Terima Vaksinasi Dosis Kedua

5.190 Warga Bojongsari Depok Terima Vaksinasi Dosis Kedua Gebyar Vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Bojongsari, Kota Depok (Foto: Laman berita.depok.go.id)

Depok, Jurnal Jabar - Sebanyak 5.190 warga Kecamatan Bojongsari, Kota Depok, Jawa Barat, menerima vaksinasi dosis kedua pada 22-26 September 2021. Camat Bojongsari, Dede Hidayat, mengatakan pada pertama sebanyak 827 orang divaksin, kemudian hari kedua mengalami peningkatan sebanyak 993 orang.

"Pada hari ketiga ada 1.251 orang yang berhasil divaksin, hari keempat 1.041 orang dan hari kelima 1.078 orang," kata Dede, Selasa (28/9/), dilansir dari laman berita.depok.go.id.

Dede menjelaskan, pihaknya berkolaborasi dengan beberapa pihak  dalam pelaksanaan gebyar vaksinasi Covid-19. Di antaranya, tenaga kesehatan dari Puskesmas Bojongsari dan Duren Seribu serta Ikatan Bidan Indonesia (IBI).

"Ada TNI-Polri untuk menjaga keamanan dan ketertiban saat pelaksanaan," tutupnya.