Bima Arya Instruksikan Penutupan Sementara Seluruh Kantor Pemerintahan

Bima Arya Instruksikan Penutupan Sementara Seluruh Kantor Pemerintahan Foto Kantor Balaikota Bogor diambil dari unggahan akun @bimaaryasugiarto

Wali Kota Bogor, Bima Arya, menginstruksikan menutup sementara balaikota dan kantor-kantor pemerintahan lainnya. Hal ini dilakukan setelah angka penularan Covid-19 kepada ASN di Pemkot Bogor tinggi. Sampai kemarin terdapat 27 ASN Pemkot Bogor yang terpapar Covid-19 yang tersebar di delapan dinas atau bagian di lingkungan Pemkot Bogor, Selasa (22/6).

"Balaikota dan kantor-kantor pemerintahan lainnya akan melakukan Work From Home (WFH) mulai 23-28 Juni 2021". Tulis Wali Kota Bogor, Bima Arya melalui akun Instagramnya @bimaaryasugiarto.

Pemkot Bogor melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) akan melakukan sterilisasi atau desinfektan diseluruh dinas. Bagi masyarakat yang memerlukan layanan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dapat mengakses pelayanan online. Sedangkan untuk layanan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) dapat diakses melalui kecamatan.