Insiden Puting Beliung, Pemkab Bandung Panggil Pengembang

Insiden Puting Beliung, Pemkab Bandung Panggil Pengembang Suasana rumah yang rusak akibat angin puting beliung di Perumahan Rancaekek Permai 2, Kabupaten Bandung, Jabar, Sabtu (12/1). (Foto: Antara Foto/Raisan Al Farisi)

Bandung - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung, Jawa Barat (Jabar), akan membantu percepatan pemulihan rumah di desa-desa yang terdampak angin putih beliung di Rancaekek, Jumat (11/1).

"Untuk yang di kompleks perumahan, kami akan panggil pengembang. Ini masih dalam pemeliharaan perusahaan BTN," ujar Bupati Bandung, Dadang M. Naser, di lokasi kejadian, Sabtu (12/1).

Dalam kunjungannya tersebut, dia didampingi Kapolres Bandung, AKBP Indra Hermawan dan Dandim 0609/Kabupaten Bandung, Letkol Arh Teguh Waluyo.

Dirinya melanjutkan, personel TNI dan Polri membantu warga dalam membersihkan puing-puing bangunan. Pun dengan relawan dan petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

"Genting-genting yang tertiup angin, dipasang kembali. Gotong royong bersama warga," jelasnya. Pemkab juga memberikan bantuan air bersih, makan-minum, serta dapur umum.

Menyangkut aliran listrik yang padam, kata Dadang, petugas PLN sudah turun tangan. "Ada beberapa titik yang belum nyala, tapi ada juga sebagian yang sudah menyala," terangnya.

Pemkab Bandung belum menghitung perkiraan kerugian materiel akibat bencana alam tersebut. "Masih dalam pendataan," ucap dia.

"Alhamdulillah juga, tidak ada korban jiwa. Ada yang luka-luka, tapi sudah ditangani," tuntas Dadang.