Pelantikan Pejabat BPBD Kab.Tangerang, Kabid Kedaruratan dan Logistik: Akan Publikasi Kinerja

Pelantikan Pejabat BPBD Kab.Tangerang, Kabid Kedaruratan dan Logistik: Akan Publikasi Kinerja Sertijab Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kab. Tangerang. Sumber Foto: Diskominfo Kab. Tangerang

Kabupaten Tangerang - Kepala Bidang (Kabid) Penanganan Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang telah dilantik pada Kamis (7/10). Setelah pelantikan, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD, Abdul Munir mengatakan akan memublikasikan hasil kinerja penanganan bencana sebagai representasi pemerintah hadir untuk penanganan kedaruratan.

"Semoga ditempat yang baru ini saya dapat bekerja dengan baik dan akan berikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat," terangnya dilansir dari keterangan yang diterima Jurnal Jabar.

Abdul Munir menyatakan siap menjalankan tugas dan wewenang dengan mengedepankan pelayanan untuk masyarakat. Ia menyebut rotasi dan mutasi ini merupakan hal biasa di ruang lingkup pemerintahan dalam rangka penyegaran bagi pejabat.

Sebelumnya, jabatan Kabid Penanganan Kedaruratan dan Logistik BPBD ini ditempati oleh Kosrarudin yang sudah masuk masa pensiun per tanggal 1 Oktober tahun 2021 yang lalu.

"Sebagai representasi bahwa pemerintah hadir untuk penanganan kedaruratan," tandasnya.

Sementara itu, Kepala BPBD, Bambang Saptho Nurtjahja, menjelaskan ada beberapa posisi di BPBD yang kosong karena adanya PNS yang pensiun dan pindah jabatan.

"Pejabat yang baru di Sertijab ini agar menanamkan Kedisiplinan, Kebaikan, Keterbukaan, Kekeluargaan, dan Integritas dalam melaksanakan tugas dan fungsi di BPBD Kabupaten Tangerang," katanya.

Bambang mengapresiasi kerja keras dan tanggung jawab pejabat lama. Ia juga mengucapkan selamat datang kepada pejabat baru dan mengharapkan peningkatan kinerja, terutama pada Bidang Penanganan Darurat dan Logistik.