Reuni 212 Memang Dimaksudkan untuk Dukung Pencalonan Prabowo

Reuni 212 Memang Dimaksudkan untuk Dukung Pencalonan Prabowo Prabowo Subianto saat memberikan sambutan di acara Reuni 212 di Monas, Minggu (2/12). (Foto: Ist)

JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (PPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani menduga pelaksanaan Reuni 212 ditujukan untuk mendukung pencapresan Prabowo Subianto.

Arsul mengaku, Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin tidak mempersoalkan hal tersebut karena dikhawatirkan kondisi politik nasional tidak kondusif. Dia pun mengklaim, aksi Reuni 212 tidak akan menggerus suara Jokowi-Ma'ruf.

"Kalau bagi kami itu sudah jelas forum Reuni 212 itu memang dimaksudkan untuk mendukung pencapresan Prabowo. Apakah itu dimaknai sebagai kampanye, silakan masyarakat yang menilai," kata Arsul di Kompleks Parlemen, Senin (3/12).

"Jadi tidak ada cerita menggerus elektabilitas. Pada umumnya yang berpartisipasi di Reuni 212 itu tidak memilih Jokowi dan terhitung dalam elektabilitas Prabowo," ujarnya.

Arsul pun tidak luput memuji pelaksanaan Reuni 212 yang berlangsung damai dan lancar meskipun kontroversi terkait acara bermunculan. "Ya kita syukuri saja, itu sesuatu yang sudah selesai dan berjalan dengan baik, ya sudah kita terima saja," ucapnya. (Ant)