Tingkatkan Kompetensi Penyuluh, Pemkab Kukar Gelar Pelatihan

Tingkatkan Kompetensi Penyuluh, Pemkab Kukar Gelar Pelatihan Pelatihan penyuluh swadaya Kukar. Sumber Foto: kukarpaper.com

Kutai Kartanegara, Jurnal Jabar – Pemerintah Kabupaten, Kutai Kartanegara (Kukar) meningkatkan pelayanan pendampingan kepada petani melalui peningkatan kompetensi bagi penyuluh swadaya. Sebanyak 90 penyuluh swadaya Kukar mengikuti mengikuti pelatihan metodologi penyuluhan pada Minggu (19/12).

Bupati Kukar, Edi Damansyah, menyebut pelatihan ini merupakan kerjasama Distanak bersama UPTD Balai Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Pertanian Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kaltim

"Ini merupakan salah satu komitmen kami Pemkab Kukar, bahwa sektor pertanian ini adalah sektor andalan Kabupaten Kutai Kartanegara," ujar Bupati, Edi Damansyah saat memberikan sambutan dalam pelatihan tersebut, pada Minggu (19/12) dilansir dari prokom.kukarkab.go.id.

Edi menyatakan dirinya optimis dengan keberadaan penyuluh swadaya tersebut dalam melakukan pendampingan kepada para petani. Menurutnya, penyuluh swadaya sudah memahami sektor argo dikarenakan telah menukuni pertanian di kelompok tani ditempat tinggalnya masing-masing. Sehingga ia yakin SDM para penyuluh lebih menonjol.

Dari pelatihan ini, Edi mengharapkan adanya peningkatan materinya dari sektor bisnis sehingga sektor hulu dan hilirnya berimbang.

"Saran saya bekali para penyuluh swadaya ini bagaimana membangun bisnisnya, selama ini kita berbicara agronya terlalu besar, jadi kita sekarang bukan bicara argonya saja namun bagaimana mengelola bisnisnya," tandasnya.

Berimbangnya pemahaman terkait hulu dan hilir ini untuk mendukung penyuluh pertanian lapangan (PPL) yang menjadi elemen penting dalam suksesnya program pertanian karena Pemkab Kukar terus melakukan upaya dalam memenuhi kebutuhan ideal dari para PPL tersebut.

"Rasio dalam memenuhi kebutuhan terhadap PPL ini terus kami lakukan sehingga menjadi ideal, kami dari pemerintah kabupaten terus melakukan update data-data, dari data profil yang ada sekitar 2692 Gapoktan di Kukar dengan jumlah PPL sekitar 197 orang, rasio yang tepat untuk jumlah Gapoktan sebanyak itu ialah sekitar 330 orang PPL," terangnya.

Sementara itu, pelatihan ini digelar menjadi tiga tahap pelaksanaan, dengan tahap pertama digelar dari tanggal 18 Desember hingga 24 Desember 2021.