Kasus Thalasemia Kota Bandung Tinggi, Saudara Kandung Pasien di Uji Coba

Kementerian Kesehatan, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, dan Pemerintah Kota Bandung menguji coba Deteksi Dini Thalasemia.
Rabu, 06 Okt 2021 16:03 WIB Author - Nadya Angelica

Kota Bandung - Kementerian Kesehatan, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, dan Pemerintah Kota Bandung menguji coba Deteksi Dini Thalasemia, Selasa (5/10). Uji coba ini dilakukan kepada saudara kandung dengan usia produktif dari para penyandang Thalasemi.

Nanti kita bisa mendapat data yang akurat. Mudah-mudahan bisa memitigasi terjadinya pernikahan antara pembawa sifat, ujar Wali Kota Bandung, Oded M. Danial saat menghadiri Kick Off Uji Coba Deteksi Dini Thalasemia. dilansir dari portal.bandung.go.id.

Oded menyebut ada sekitar 300 orang di Kota Bandung yang mengidap Thalasemia. Kasus di Kota Bandung bisa dikatakan tinggi karena Jawa Barat masuk dalam kategori tertinggi tingkat provinsi.

Menurut Oded, apabila pernikahan pembawa sifat ini bisa diputus mata rantainya dengan pemahaman masyarakat, maka bisa meminimalisir terjadinya Thalasemia baru.

Maka dari itu, adanya program Deteksi Dini Thalasemia ini, diharapkan sosialisasi dan edukasi semakin digencarkan sehingga masyarakat semakin paham tentang Thalasemia.

Baca juga :