Pascagempa Banten, Warga Pantai Jayanti Sempat Mengungsi

Warga di pesisir Pantai Jayanti, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, sempat mengungsi ke dataran tinggi. 
Sabtu, 03 Agst 2019 20:37 WIB Author - Rina Suci

CIANJUR - Warga di pesisir Pantai Jayanti, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, sempat mengungsi ke dataran tinggi.

Warga mengungsi setelah terjadinya gempa yang berpusat di Sumur-Banten, guna menghindari hal yang tidak diinginkan.

Camat Cidaun, Herlan Iskandar saat dihubungi di Cianjur, Sabtu (3/8), mengatakan warga di pesisir pantai langsung mengungsi ke tempat yang lebih tinggi, beberapa ratus meter dari bibir pantai.

Selama ini, warga sudah mendapat pelatihan mitigasi bencana, pesannya agar mencari tempat ketinggian saat terjadi tanda-tanda seperti gempa melanda kawasan pesisir atau air surut, kata Herlan.

Sedangkan untuk nelayan yang tetap melaut, ungkap dia, pihaknya tidak dapat melarang karena mereka sudah berlayar sejak pukul 16.00 WIB, sedangkan gempa terjadi sekitar pukul 19.00 WIB.

Baca juga :