Akademisi Unhan: Menhan Berikan Atensi kepada Kompetensi SDM

Kualitas SDM dalam strategi pertahanan nasional, merupakan salah satu unsur penting.
Rabu, 20 Nov 2019 13:53 WIB Author - Rina Suci

BANDUNG - Dosen Fakultas Strategi Pertahanan, Universitas Pertahanan (Unhan), Letjen TNI (Purn) Yoedhi Swastanto, mengatakan bahwa Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto, menaruh perhatian khusus terhadap pengembangan sumber daya manusia (SDM) di bidang pertahanan.

Menurut Yoedhi, hal tersebut terbukti setelah adanya kunjungan Prabowo ke Unhan, usai dilantik menjadi menteri oleh Presiden Joko Widodo. Kunjungan tersebut merupakan tujuan pertama Prabowo sebagai Menhan.

Kenapa kunjungan Menhan pertama ke Unhan, itu karena beliau memberikan atensi kepada kompetensi sumber daya manusia (SDM), kata Yoedhi saat seminar Pasis Dikreg XLVI Sesko TNI, Tahun Anggaran 2019 di gedung Sesko TNI, Jalan Martanegara, Kota Bandung, Rabu (20/11).

Sedangkan Prabowo yang direncanakan mengisi seminar tersebut, berhalangan hadir karena dikabarkan dipanggil Presiden Joko Widodo, untuk menghadiri rapat.

Sejak lama, menurut Yoedhi, Prabowo menginginkan adanya sekolah atau universitas berbasis pertahanan militer. Keinginannya tersebut akhirnya terpenuhi di era kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), pada tahun 2009.

Baca juga :