Presiden Trump Sampaikan Belasungkawa

Presiden AS Donald Trump dan Ibu Negara Melania Trump turut berduka atas meninggalnya Presiden ke-3 RI B.J. Habibie.
Jumat, 13 Sep 2019 13:13 WIB Author - Rina Suci

JAKARTA - Presiden AS Donald Trump dan Ibu Negara Melania Trump, turut berduka bersama rakyat Indonesia atas meninggalnya Presiden ke-3 RI B.J. Habibie.

Di tengah berbagai tantangan berat yang menyertai berakhirnya era Presiden Suharto, Dr. Habibie menjalankan kepemimpinan yang luar biasa dalam menjaga persatuan dan tradisi pluralistik di Indonesia, serta dalam mengantar kemunculan negara ini menjadi salah satu negara demokrasi yang hebat di dunia, demikian keterangan tertulis dari Kedutaan Besar AS, Jumat (13/9).

Dr. Habibie disebut sebagai seorang insinyur yang berhasil, juga akan dikenang kontribusinya bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi Indonesia, termasuk industri penerbangan dalam negeri. Suatu contoh luhur dari kreativitas dan tekad kuat masyarakat Indonesia.

Selain Presiden Trump, Menteri Luar Negeri AS Michael R. Pompeo juga mengungkapkan belasungkawa yang terdalam kepada keluarga dan rakyat Indonesia, atas meninggalnya mantan Presiden B.J. Habibie.

Menurut Pompeo, Presiden Habibie telah memimpin negara dan rakyatnya melalui periode penting transisi demokrasi Indonesia yang luar biasa. Juga memberikan kontribusi yang berkelanjutan bagi pembangunan ekonomi Indonesia, termasuk melalui komitmennya terhadap ilmu pengetahuan dan teknologi.

Baca juga :