Sekarang Jabar Punya Konsorsium Halal Center

Untuk memastikan kehalalan produk konsumsi maka pelaku usaha di Jabar dihimbau untuk memanfaatkan Konsorsium Halal Center .
Kamis, 28 Mar 2019 14:04 WIB Author - Rina Suci

Bandung - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengimbau kepada masyarakat dan pelaku usaha sebelum memasarkan produknya agar memastikan telah mendapatkan sertifikasi halal. Apalagi kini Jabar telah membentuk Konsorsium Halal Center untuk percepatan dan kemudahan dalam pengurusan sertifikasi halal.

Jadi saya imbau kepada masyarakat dan pelaku usaha segeralah sebelum me-launching produknya ke masyarakat pastikan mendapat sertifikasi halal, kalau kesulitan hubungi konsorsium ini untuk difasilitasi kemudahannya. Setelah itu silakan berbisnis sesuai yang diinginkan, kata Ridwan Kamil usai penandatanganan deklarasi Konsorsium Halal Center di ruang Bale Pasundan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jabar, Selasa (26/03/19).

Deklarasi tersebut merupakan komitmen konsorsium dalam mewujudkan Jabar sebagai pionir provinsi halal di Indonesia. Konsorsium ini beranggotakan para pemerhati, akademisi, peneliti, pelaku atau unit bisnis halal, pusat kajian halal, lembaga pemeriksa halal dan MUI.

Emil, sapaan Gubernur, berharap dengan konsorsium tersebut maka pelayanan terhadap sertifikasi produk halal bisa lebih cepat. Sehingga seluruh masyarakat Jabar terjamin produk yang dikonsumsinya halal.

Seluruh masyarakat akan tenang, aman dan nyaman bahwa produknya didukung oleh sistem dan dipastikan yang dikonsumsi dan beredar adalah barang halal, ucapnya.

Baca juga :