Anggaran POPDA Kota Serang 2022 Sebesar Rp1,9 Miliar

Pemerintah Kota (Pemkot) Serang, Banten, menganggarkan Rp1,9 miliar untuk Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tahun 2022.
Rabu, 22 Des 2021 10:57 WIB Author - Kartiko Bramantyo Dwi Putro

Kota Serang, Jurnal Jabar Pemerintah Kota (Pemkot) Serang, Banten, menganggarkan Rp1,9 miliar untuk Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tahun 2022. Wali Kota Serang, Syafrudin mengatakan, semula Pemkot mengusulkan anggaran sebesar Rp2,2 miliar, namun Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menyetujui sebesar Rp1,9 miliar.

Jadi evaluasinya itu hanya untuk anggaran POPDA, di acc (disetujui) Rp1,9 miliar. Memang kami (Pemkot Serang) mengusulkan Rp2,2 miliar, kata Syafrudin usai Rapat Paripurna DPRD Kota Serang di gedung DPRD Kota Serang, Senin (20/12).

Syafrudin menjelaskan, sebelumnya Pemkot Serang tidak menganggarkan pelaksanaan POPDA Kota Serang 2022. Namun, karena Kota Serang ditunjuk sebagai tuan rumah gelaran tersebut, maka pemkot pun mengusulkan anggaran pada RAPBD 2022.

Penyesuaian itu cuma beberapa hanya ada sedikit ada perubahan kaitannya dengan pelaksanaan POPDA yang ada di Kota Serang, jadi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) ini di Kota Serang. tadinya tidak di anggarkan sekarang dianggarkan sebesar Rp1,9 miliar, jelasnya, dikutip dari serangkota.go.id.

Lebih lanjut, Syafrudin menyampaikan anggaran tersebut akan diberikan kepada Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora), Dinas Komunukasi dan Informatika (Diskominfo), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Dinas Perhubungan (Dishub) dan Dinas Kesehatah (Dinkes) sebagai organisasi perangkat daerah (OPD) yang berkaitan dengan pelaksanaan POPDA.

Baca juga :