Jadi Menpora Baru, Dito Ariotedjo Pastikan World Beach Games 2023 Bisa Terselenggara Meski Ada Israel

Jadi Menpora Baru, Dito Ariotedjo Pastikan World Beach Games 2023 Bisa Terselenggara Meski Ada Israel Dito Ariotedjo saat memberikan keterangan pers usai dilantik menjadi Menpora RI. Foto: kemenpora.go.id

Nasional, Jurnal Jabar – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo, memberikan pernyataan soal ajang World Beach Games 2023 yang akan digelar di Bali pada Agustus mendatang. Diketahui, Tim Nasional (Timnas) Israel akan turut serta dalam ajang olahraga internasional tersebut.

Dilansir dari kemenpora.go.id, Dito menyebutkan, pihaknya akan menjalin komunikasi aktif dengan seluruh stakeholder untuk memastikan keamanan dan kelancaran acara. Hal ini dilakukan menyusul gelombang penolakan oleh beberapa tokoh dan organisasi kemasyarakatan atas kehadiran Timnas Israel dalam Piala Dunia U-20 lalu.

"Ya dengan melihat pengalaman kemarin U-20 (penolakan) Israel, pasti per hari ini saya akan coba bicara ke seluruh stakeholder yang ada. Semoga kita bisa memastikan kelancaran jalannya dan juga menimbulkan titik temu," ucapnya.

Lebih lanjut, Dito menegaskan olahraga dan politik tidak bisa dicampuradukkan.

"Saya sesuai dengan apa yang sudah dibicarakan Pak Presiden bahwa harus dipisahkan kedua hal itu (politik dan olahraga). Walaupun hal ini adalah sesuatu kompleksitasnya tinggi, tapi memang kita akan usahakan yang terbaik," tandasnya.

Dito Ariotedjo dilantik oleh Presiden Jokowi menjadi Menpora RI menggantikan Zainudin Amali yang mundur pada 9 Maret lalu. Sebelumnya, Dito menjabat sebagai tim ahli Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.