Disnaker Indramayu Latih Perempuan Mantan Pekerja Migran Berwirausaha

Pemkab Indramayu menggelar pelatihan kewirausahaan sebagai upaya pemberdayaan bagi perempuan mantan Pekerja Migran Indonesia (PMI).
Senin, 19 Sep 2022 14:54 WIB Author - Rizka Audina Sinaga

Kabupaten Indramayu, Jurnal Jabar - Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Indramayu menggelar pelatihan kewirausahaan Perempuan Berdikari (Pe-Ri) sebagai upaya pemberdayaan bagi mantan Pekerja Migran Indonesia (PMI). Kegiatan ini diikuti 20 perempuan mantan PMI di Desa Jayalaksana, Kecamatan Kedokanbunder.

Staf Bupati Indramayu Bidang Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Ato Susanto menjelaskan, para peserta diberi materi pelatihan membuat kue kering, sekaligus tentang pengemasan dan pemasarannya.

Kali ini pelatihan pembuatan kue keringnya jenis chesee stick. Selain itu, juga dilatihan manajemen keuangan dan pemasaran produk, ujar Ato pada Sabtu (17/9).

Ato menyampaikan, program ini merupakan komitmen Bupati Indramayu Nina Agustina, agar perempuan Indramayu menjadi lebih bermartabat dan memiliki keahlian.

Bupati berkomitmen mengangkat harkat dan martabat perempuan sehingga memiliki berbagai keahlian untuk membantu kehidupan keluarganya, tuturnya.

Baca juga :