KA Galunggung Bandung-Tasikmalaya Beroperasi, Gratis 30 Hari

PT KAI akan mengoperasikan Kereta Api (KS) Galunggung yang bakal menempuh rute Bandung-Tasikmalaya.
Rabu, 26 Des 2018 11:41 WIB Author - Achmad Syukron Fadillah

TASIKMALAYA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan mengoperasikan Kereta Api (KS) Galunggung yang bakal menempuh rute Bandung-Tasikmalaya. Dalam masa uji coba, PT KAI akan menggratiskan perjalanan KA Galunggung bagi masyarakat sekitar.

Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro dalam keterangan tertulis mengatakan, KA Galunggung akan dioperasikan perdana, Rabu, (26/12). Rute yang akan ditempuh dari Stasiun Kiaracondong hingga Tasikmalaya.

KA Galunggung kami luncurkan guna mendukung sarana angkutan Natal dan Tahun Baru 2019, kata Edi, Rabu (26/12).

Dia menerangkan, KA Galunggung berkapasitas 636 tempat duduk. KA tipe ekonomi tersebut akan berhenti di 10 stasiun dalam perjalanan Bandung-Tasikmalaya dan sebaliknya. Kesepuluh stasiun tersebut, yakni Kiaracondong, Cimekar, Rancaekek, Cicalengka, Nagreg, Leles, Cibatu, Cipeundeuy, Ciawi dan Stasiun Tasikmalaya.

Sementara untuk perjalanan dari Tasikmalaya ke Bandung, KA Galunggung akan melintasi Stasiun Tasikmalaya, Rajapolah, Ciawi, Cipeundeuy, Cibatu, Leles, Cicalengka, Rancaekek dan Kiaracondong. Jarak tempuh tiga jam 20 menit, kata Humas Daop 2PT KAI Joni Martinus.

Baca juga :