Kebakaran di Gunung Ciremai Berangsur Padam

Hingga Senin (12/8) sore, kebakaran di Gunung Ciremai di Kabupaten Majalengka masih dalam penanganan petugas. 
Senin, 12 Agst 2019 16:24 WIB Author - Rina Suci

BANDUNG - Hingga Senin (12/8) sore, kebakaran di Gunung Ciremai diKabupaten Majalengka masih dalam penanganan petugas.

Meskipun demikian, penanganan kebakaran hutan di Gunung Ciremai Kabupaten Kuningan menunjukkan kemajuan positif.

Menurut Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, setiap hari titik apinya terus berkurang setelah dilakukan pemadaman dengan menggunakan helikopter.

Progresnya alhmadulillah positif, berdasarkan laporan hari ini jumlah titik apinya terus berkurang apalagi setelah dilakukan pemadaman dengan water bombing menggunakan helikopter kata Emil sapaan Ridwan Kamil, usai melaksanakan salat Idul Adha di Lapangan Gasibu Kota Bandung, Minggu (11/8)

Gubernur Emil berterima kasih kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang telah menanggulangi kebakaran di puncak gunung tertinggi Jawa Barat itu dengan cepat, sehingga kebakaran akibat kekeringan itu tidak terus meluas.

Baca juga :