Nasdem Kritik Panitia Pendaftaran Direksi Bank BJB

Fraksi Partai Nasional Demokrat (NasDem) DPRD Jawa Barat mengkritik panitia pendaftaran direksi Bank BJB.
Selasa, 29 Jan 2019 12:19 WIB Author - Achmad Syukron Fadillah

BANDUNG - Fraksi Partai Nasional Demokrat (NasDem) DPRD Jawa Barat mengkritik panitia pendaftaran direksi Bank BJB. NasDem beranggapan semua pendaftar memiliki kesempatan untuk mengikuti seleksi yang dimulai hari ini.

Ketua Fraksi NasDem DPRD Provinsi Jawa Barat Eryani Sulam mengatakan, tidak boleh ada persyaratan diskriminatif sehingga semua kandidat yang terjegal syarat pendaftaran tetap diberi kesempatan mengikuti tes selama memiliki kompetensi di bidang perbankan.

Menurutnya, persyaratan calon direksi tidak transparan dan diskriminatif karena melarang mantan direksi dan pimpinan eksekutif Bank BJB kembali berkarir di bank plat merah tersebut.

Jadi dalam poin tiga dengan jelas menyebut calon pendaftar bukan mantan direksi atau pejabat eksekutif yang purnabakti, mengundurkan diri, atau diberhentikan, kata Eryani di Bandung, Selasa (29/1).

Menurutnya, hal tersebut tidak boleh terjadi karena memberi keistimewaan kepada sebagian pendaftar. Selagi memenuhi kualifikasi, kata dia, mantan direksi dan pimpinan eksekutif Bank BJB tidak boleh dilarang mengikuti tes. Mungkin saja kehadiran mereka justru mampu membawa perubahan positif.

Baca juga :