Seorang Perawat RSD Gunung Jati Cirebon Positif COVID-19

Perawat tersebut diduga tertular dari seorang pasien.
Rabu, 22 Apr 2020 15:57 WIB Author - Rina Suci

CIREBON - Seorang perawat di RSD Gunung Jati Kota Cirebon Jawa Barat terkonfirmasi positif COVID-19, akibat tertular oleh pasien terinfeksi.

Saya mendapatkan informasi dari pihak rumah sakit, bahwa ada salah satu karyawan yang merupakan perawat itu positif COVID-19, kata Wali Kota Cirebon Nasrudin Azis di Cirebon, Rabu (22/4).

Azis mengatakan dari keterangan pihak rumah sakit, perawat tersebut diduga tertular oleh pasien, yang pernah berobat ke RSD Gunung Jati dan sempat marah-marah, akibat ruang isolasi yang tidak baik.

Karena pada waktu itu, perawat tersebut melayani semua keperluan pasien yang saat ini sudah dinyatakan positif COVID-19 dan di rawat di RSUD Waled, Kabupaten Cirebon.

Saat itu pasien sempat membuka masker sambil marah-marah dan yang menanganinya itu perawat yang saat ini dinyatakan positif, ujarnya.

Baca juga :