Pemkab Dorong Pengembangan Kebun Jagung Pelangi di Cianjur

Keberadaan kebun jagung pelangi, tidak hanya menarik wisatawan lokal. Tapi dari luar daerah dan mancanegara juga.
Kamis, 30 Jan 2020 09:00 WIB Author - Rina Suci

CIANJUR - Pemerintah Kabupaten Cianjur mendorong pengembangan jagung pelangi di Kecamatan Cugenang, menjadi wisata edukasi dan agrowisata baru di wilayah tersebut. Terlebih, setelah pengelola berhasil mengembangkan jagung asal Amerika Latin itu di daerah itu.

Kami juga akan membantu sarana dan prasarana penunjang untuk pengelolaan lahan jagung tersebut menjadi wisata edukasi, kata Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman di Cianjur, Rabu (29/1).

Pihaknya mendukung penuh upaya yang dilakukan petani di Desa Cirumput, Kecamatan Cugenang yang berhasil mengembangkan jagung yang masih disebut langka di Indonesia, meskipun di negara asalnya dianggap sudah biasa.

Jagung pelangi menjadi daya tarik tersendiri, bahkan dari luar daerah banyak yang berkunjung sehingga kami mendukung rencana dijadikannya lahan perkebunan jagung pelangi sebagai wisata edukasi berwawasan lingkungan, katanya.

Ia menjelaskan keberadaan kebun jagung pelangi, tidak hanya menarik wisatawan lokal. Namun dari luar daerah dan mancanegara akan datang ke Cianjur. Sehingga, pihaknya menginstruksikan dinas terkait untuk melakukan pendampingan.

Baca juga :