Warga Terdampak Pembangunan Tol Diminta Bersabar

Pemkot Bogor meminta warga yang saat ini sedang terganggu kenyamanannya akibat pembangunan jalan tol di daerahnya untuk bersabar.
Jumat, 17 Mei 2019 23:11 WIB Author - Rina Suci

BOGOR - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat meminta warga yang saat ini sedang terganggu kenyamanannya akibat pembangunan jalan tol di daerahnya, agar dapat lebih bersabar karena nantinya akan merasakan banyak sekali dampak positifnya.

Harapan itu disampaikan oleh Wakil Wali Kota Bogor periode 2019-2023, Dedie A Rachim saat melakukan Tarawih Keliling (Tarling) Ramadhan 1440 H/2019 M, di Masjid At-Tauhid, Kampung Situ Asem, RT-04/14, Kelurahan Mekar Wangi, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor Jawa Barat, Jumat (17/5) malam.

Masyarakat di Kecamatan Tanah Sareal yang kini sedang terdampak pembangunan jalan tol, kami mohon untuk bisa bersabar sebentar, paling tidak dalam setahun ini, tapi nantinya akan merasakan kegembiraan, janjinya.

Pada acara yang dihadiri para pejabat di lingkungan Pemkot Bogor, Tim Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para alim ulama, tokoh agama, tokoh masyarakat, camat Tanah Sareal, serta para lurah se-Kecamatan Tanah Sareal itu, Dedie mengatakan, banyak dampak positif setelah jalan tol itu selesai.

Menurut Dedie, sejumlah dampak positif itu di antaranya adalah harga tanah di sekitarnya akan menjadi lebih mahal dannilai jual objek pajak (NJOP) akan meningkat. Selain ituadalah akses masyarakat setempat yang semakin terbuka.

Baca juga :