Pemkab Tangerang Terima Bantuan Tenda Portable untuk Mobil Vaksin

Pemkab Tangerang Terima Bantuan Tenda Portable untuk Mobil Vaksin Sekda Kabupaten Tangerang menerima bantuan dari Bank BJB Balaraja. Sumber Foto: tangerangkab.go.id.

Kabupaten Tangerang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menerima bantuan 5 unit tenda portable (sarnafil) dari Bank Jabar Banten (BJB) Balaraja untuk mendukung percepatan pelaksanaan vaksinasi.

"Bank Jabar Banten cabang Kabupaten Tangerang Balaraja untuk kesekian kalinya membantu Pemerintah Kabupaten Tangerang dalam bentuk penyaluran bantuan," ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid, saat menerima bantuan di Lobi Lantai 3 Gedung Setda Kabupaten Tangerang, Senin (23/8), dilansir dari tangerangkab.go.id.

Maesyal mengatakan pihaknya akan memasang tenda tersebut saat pelaksanaan program vaksinasi melalui mobil vaksin yang datang ke lokasi RT atau balai warga dengan sasaran minimal 200-300. Tenda diperlukan untuk tenaga kesehatan, ruang observasi dan tempat pelaksanaan penyuntikan vaksinasinya.

"Terima kasih kepada Bank Jabar Banten Kab. Tangerang yang terus membantu Pemerintah Kabupaten Tangerang untuk penanganan COVID-19 khususnya untuk vaksinasi," tambahnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Cabang BJB Balaraja, Ujang Aep Saefullah mengatakan tenda tersebut digunakan dalam rangka mendukung vaksin keliling atau mobil vaksin. Ia juga menjelaskan pemberian ini, dalam rangka membantu pelaksanaan vaksinasi mobil keliling.

"Mudah-mudahan tenda ini bisa berguna dan Bank BJB bisa terus bersinergi dan membantu Pemerintah Kabupaten Tangerang dalam penanganan Covid-19," tutupnya