Senin, Tangkuban Perahu Akan Dibuka Kembali

Senin, Tangkuban Perahu Akan Dibuka Kembali Tangkuban Perahu erupsi. (Foto: PVMBG)

BANDUNG - Taman Wisata Alam (TWA) Tangkuban Perahu di Jawa Barat (Jabar) rencananya dibuka kembali. Senin (28/7). Pascaerupsi. Beberapa hari lalu.

Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB) pun bakal mengerahkan anggota Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Untuk memantau lokasi.

"Dan membantu melakukan pembersihan di sini," kata Bupati Bandung Barat, Aa Umbara, Ahad (28/7). Personel BPBD disiagakan sejak beberapa hari lalu.

Tak sekadar itu. Diberitakan detikcom, KBB pun mengerahkan empat unit mobil pemadam kebakaran. Guna membantu proses pembersihan sisa abu vulkanik di sekitar lokasi.

Sementara, Kepala Bidang Mitigasi Gunungapi PVMBG, Hendra Gunawan, menerangkan, pihaknya merekomendasikan takada aktivitas. Radius 500 meter dari pusat erupsi.

"Selama masih ada evaluasi terbaru, rekomendasi yang dipakai, ya, yang itu dulu. Ibaratnya pasien baru dioperasi. Kita lihat dulu. Stabil atau tidaknya. Enggak akan langsung lari," tuturnya.

Dirinya melanjutkan, kewenangan PVMBG sekadar memberikan rekomendasi. "Yang berbahaya, bila masih ada gas beracun. Karena gas tertentu itu ada yang tidak berbau dan berwarna," tuntasnya.