Disnaker Kota Bandung Gelar Program Padat Karya di Delapan Kecamatan

Sekretaris Disnaker Kota Bandung, Dicky Wishnumulya Ristandi, menegaskan program tersebut akan terus diperluas untuk membantu masyarakat.
Senin, 26 Sep 2022 16:44 WIB Author - Lady Marietha Theresa Noge

Kota Bandung, Jurnal Jabar Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bandung menyelenggarakan program padat karya di empat kecamatan, yakni Kecamatan Gedebage, Buahbatu, Bandung Kidul dan Rancasari pada 22 September-2 Oktober 2022. Sekretaris Disnaker Kota Bandung, Dicky Wishnumulya Ristandi, menegaskan program tersebut akan terus diperluas untuk membantu masyarakat mendapatkan pekerjaan di tengah kenaikan harga BBM.

Program ini akan kita lakukan terus, dapat dilakukan melalui reses maupun musrenbang, kata Dicky saat membuka program padat karya di Kecamatan Ujungberung, Senin (26/9).

Dicky mengatakan, program padat karya akan terus diselenggarakan hingga ke 30 kecamatan.

Diharapkan mengurangi dampak kenaikan harga BBM, (akan) dilaksanakan di 30 kecamatan. Kita sudah laksanakan di empat kecamatan sebelumnya. Hari ini, kita mulai juga di empat kecamatan, Ujungberung, Cinambo, Panyileukan dan Cibiru, jelas Dicky, dikutip dari bandung.go.id.

Sementara itu, Sekretaris Kecamatan Ujungberung, Abriwansah Fitri, menyampaikan harapannya agar program padat karya terus berlanjut karena membuka kesempatan kerja kepada masyarakat.

Baca juga :