Gubernur Kaltim Sebut Lubang Bekas Tambang Bisa Dipakai Tampung Air Baku

Gubernur Kaltim, Isran Noor mengatakan, lubang bekas tambang bisa dipakai untuk menampung air baku.
Senin, 31 Jan 2022 11:26 WIB Author - Kartiko Bramantyo Dwi Putro

Balikpapan, Jurnal Jabar Pemerintah pusat berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) terkait penanganan lubang tambang di sekitar kawasan ibu kota baru (IKN). Gubernur Kaltim, Isran Noor mengatakan, lubang bekas tambang bisa dipakai untuk menampung air baku.

Mungkin ada juga yang digunakan sekaligus sebagai penampungan air baku, nanti ada tim yang melaksanakannya secara komprehensif, kata Isran usai menjemput Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Siti Nurbaya Bakar di Balikpapan, Minggu (30/1).

Isran menjelaskan, Pemprov akan kembali meninjau dan mengevaluasi lubang bekas tambang untuk direhabilitasi atau pembenahan. Menurutnya, sudah ada sebagian lubang tambang di kawasan IKN Nusantara yang bakal ditutup. Namun, hal tersebut masih terus dalam pembahasan.

Kalau yang kecil kan gampang ditutup, tapi kalau yang besar, bagus saja kalau dilakukan sebagai sumber air, sambungnya.

Orang nomor satu di Kaltim itu mengakui, masih banyak perusahaan tambang di yang sudah habis masa konsesinya namun tidak melakukan reklamasi. Hal tersebut merupakan salah satu imbas dari kondisi harga batubara yang menurun di tahun 2016.

Baca juga :