Disdukcapil Kab. Tangerang Jemput Bola Pembuatan KTP untuk Lansia di Panti Jompo

Disdukcapil Kab. Tangerang Jemput Bola Pembuatan KTP untuk Lansia di Panti Jompo Penyerahan KTP lansia. Sumber Foto: Diskominfo Kab. Tangerang

Kabupaten Tangerang, Jurnal Jabar - Dinas Kependudukan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tangerang menggelar pelayanan perekaman Kartu Tanda Penduduk (KTP) jemput bola atau door-to-door ke rumah dan panti jompo. Pelayanan jembut bola dilakukan untuk mempermudah lansia yang memiliki keterbatasan fisik untuk membuat KTP.

"Hal ini dilakukan untuk mempermudah para lansia yang keterbatasan fisik dalam menggapai pelayanan, kita langsung dari pintu ke pintu," ujar Kepala Seksi Pendataan Penduduk Disdukcapil, Nuryadi, dilansir dari rilis yang diterima Jurnaljabar.id.

Nuryadi menjelaskan para lansia yang telah memiliki KTP lebih mudah menerima pelayanan perbankan, BPJS kesehatan, dan lainnya. Lansia juga telah resmi tercatat sebagai warga Kabupaten Tangerang.

Program jemput bola perekaman dan penyerahan KTP elektronik ini juga digelar di Pondok Lansia Berdikari Tigaraksa. Sebanyak 21 lansia di pondok lansia ini menerima KTP untuk mempermudah akses administrasi kependudukan.

"Kita serahkan KTP 21 orang Lansia secara langsung, sebelumnya sudah dilakukan perekaman untuk mempermudah akses kependudukan dan hak haknya," ujarnya.