213 SMA-SMK Kota Depok Mulai Sekolah Tatap Muka Pekan Depan

213 SMA-SMK Kota Depok Mulai Sekolah Tatap Muka Pekan Depan Kasi Pengawas Pendidikan Kantor Cabang II Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, Irman Khoaeruman. Sumber laman depok.go.id.

Kota Depok- Sebanyak 213 SMA-SMK di Kota Depok siap menggelar Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) mulai pekan depan. Kasi Pengawas Pendidikan Kantor Cabang II Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, Irman Khoaeruman mengatakan, persiapan PTMT di sejumlah sekolah tersebut telah mencapai 92 persen.

"Dari data yang kami terima, 90 sampai 92 persen siap melaksanakan PTMT. Ada 213 SMA-SMK baik swasta maupun negeri yang sudah siap menggelar PTMT," ujar Irman saat meninjau pelaksanan PTMT di SMA 3 Depok, Senin (4/10) dilansir dari laman depok.go.id.

Irman menambahkan Pemprov Jawa Barat telah menyiapkan sejumlah instrumen pengawasan selama PTMT berlangsung. Salah satunya monitoring pengawasan yang melibatkan komite sekolah dan warga sekitar.

"Instrumen pengawasan tidak hanya terbatas pada sarana dan prasarana sekolah namun juga kurikulum dan teknis pengaturan siswa. Seperti penjadwalan, jumlah siswa dan berapa sesi setiap hari," jelasnya.

Dirinya juga menegaskan, bila ditemukan ada warga sekolah yang terkonfirmasi positif Covid-19, maka PTMT di sekolah tersebut akan dihentikan dalam kurun waktu tertentu. 

Diketahui kegiatan PTMT untuk SMA-SMK di Kota Depok akan dimulai pada 11 Oktober 2021 karena saat ini sedang berlangsung penilaian tengah semester (PTS).