Tekan Stunting, Dinkes Kota Tangerang Edukasi Cegah Anemia ke Pelajar SMA

Tekan Stunting, Dinkes Kota Tangerang Edukasi Cegah Anemia ke Pelajar SMA Pelajar SMA Mutiara Bangsa, Cipondoh Indah. Sumber foto: tangerangkota.go.id

Kota Tangerang, Jurnal Jabar – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang memberikan penyuluhan terkait pencegahan anemia bagi remaja putri di SMA Mutiara Bangsa, Cipondoh Indah pada Rabu (25/1). Kegiatan ini merupakan upaya menurunkan angka stunting di Kota Tangerang. Pasalnya, remaja putri yang menderita anemia berisiko menjadi ibu hamil anemia dan meningkatkan kemungkinan melahirkan bayi berat badan lahir rendah (BBLR) dan stunting.

"Penyuluhan ini merupakan kerja sama kami bersama Puskesmas Ketapang. Sekaligus juga dalam rangka peringatan Hari Gizi Nasional ke-63," ujar Sub Koordinator Gizi Masyarakat Dinkes Kota Tangerang, Yuni Pradilla Fitri.

Selain penyuluhan, lanjut Yuni, pihaknya juga memberikan vitamin tambah darah serta pemeriksaan kesehatan untuk mendeteksi penyakit anemia.

"Kami juga mengajak para siswi untuk rajin sarapan bergizi, lengkap dengan protein hewani," tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala SMA Mutiara Bangsa, Yekti Karyani menyampaikan apresiasi kepada Dinkes Kota Tangerang karena telah memberikan penyuluhan bagi siswi-siswi di sekolahnya.

"Semoga kegiatan ini bermanfaat dan dapat menambah wawasan tentang pentingnya gizi seimbang," pungkasnya.